Resep Rendang Daging Sapi

Saat kamu menyukai menu masakan Padang, maka kamu harus mencoba membuatnya sendiri di rumah. Dengan kekayaan rempah Indonesia, kamu tidak akan sulit menemukan bumbu yang digunakan untuk masakan dari Sumatera Barat ini.

Jika kamu tertarik mencobanya, maka kamu perlu mempersiapkan beberapa bahan dan bumbu yang dibutuhkan. Namun sebelum itu, kamu perlu mengetahui menu apa saja yang akan dimasak. Berikut ini referensinya.

Masakan Khas Padang yang Sederhana

Resep Rendang Daging Sapi

Ketika kamu tertarik dengan masakan Minang ini, maka sudah saatnya untuk memasak sendiri di rumah. Kenikmatan kuliner Indonesia satu ini juga sudah dikenal hingga luar negeri.

1. Rendang Daging Sapi

Hal yang paling penting saat kamu membuat rendang adalah bumbunya. Kamu dapat menghaluskan beberapa rempah seperti bawang merah, bawang putih, jahe, lengkuas, ketumbar, kapulaga, kayu manis, cengkeh, pala, dan garam.

Tips dalam menyajikan rendang daging seperti yang diulas resepnya oleh tastynesia.com adalah dengan membuat kaldu sapi terlebih dahulu. Selain itu, merebus daging sapi juga merupakan teknik agar daging tetap empuk dan enak saat disajikan.

2. Ikan Siam Sambal Bawang

Menu ini menjadi salah satu yang menggugah selera dengan ikan siam goreng bercita rasa khas. Bumbu sambal yang digunakan adalah bawang merah, bawang bombai, bawang putih, dan garam saja. Haluskan sambal dan siram diatas ikan siam goreng.

3. Balado Jengkol

Kamu dapat mempersiapkan jengkol, kentang, dan teri yang sudah digoreng. Kemudian tumis bumbu halus dan tomat hingga matang dengan garam secukupnya. Matikan api, lalu tuangkan semua bahan dan balado jengkol siap untuk dihidangkan.

4. Gulai Daun Singkong

Masakan yang tidak boleh dilewatkan di rumah makan Padang adalah gulai daun singkong. Kamu dapat menumis bumbu halus hingga wangi kemudian tuang santan dan aduk terus sambil memasukan daun singkong. Langkah terakhir dapat dilakukan dengan memasukkan santan kental dan aduk sampai matang.

5. Ikan Kuwe Bakar Madu

Kamu dapat memulai dengan memanaskan mentega untuk menumis bumbu halus, kemudian tumis bumbu kasar dan aduk hingga rata. Kemudian lapisi ikan dengan bumbu yang sudah ditumis dan diamkan selama satu jam. Panggang ikan kuwe hingga matang.

6. Dendeng Bathokok Lado

Dalam menyajikan menu ini, kamu dapat merebus daging dengan bumbu kemudian tiriskan. Siapkan kentang goreng dan daging goreng. Tumis bumbu cabai hijau kemudian masukan kentang dan daging.

7. Tongkol Jontor

Langkah awal yang dapat dilakukan dengan tumis bumbu halus, daun bawang, jahe, dan daun salam hingga wangi. Tambahkan gula, garam dan kaldu bubuk secukupnya. Masukan tongkol dan sedikit air kemudian tunggu hingga bumbu meresap.

8. Cumi Pedas Saus Tiram

Beri perasan jeruk pada cumi yang telah dibersihkan dan diamkan sekitar 30 menit. Kemudian tumis dua bawang hingga harum, masukan cabai rawit, cabai merah, lengkuas, dan jahe. Masukan saus tiram dan cumi kemudian masak dengan api kecil hingga matang.

9. Sambal Hijau Terong dan Ikan Asin Jambal

Membuat menu ini sangat mudah karena jambal cukup direbus saja dengan gula pasir. Setelah itu, kamu dapat menggoreng bumbu khas sambal hijau. Langkah terakhir adalah memasukan semua bahan dan masak hingga matang.

Kamu dapat memilih masakan padang paling enak untuk berkreasi di dapur kamu. Ketika kamu mencobanya dan berhasil, maka akan membuat kamu semangat untuk mencoba resep menu yang lainnya.